Kejahatan sangat bisa terjadi dimana saja tapi biasanya yangs sering terjadi pencurian atau kemalingan adalah rumah. Biasa maling akan selalu mengincar rumah yang ditinggalkan pemiliknya. Apalagi jika rumah yang ditinggal setelah berpergian kemalingan pasti akan sangat kaget dan tentunya marah,sedih dan kecewa melihat benda-benda berharga yang kita miliki hilang dicuri maling.
Apalagi saat ini pengangguran semakin meningkat maka melakukan tindak kejahatan seperti mencuri semakin tinggi apalagi jika ada kesempatan. Maka dari itu sangat lah penting menjaga keaman rumah dari siasat maling. Dengan anda menjaga ketat keamanan rumag maka dapat melindungi diri anda dan keluarga anda agar dapat terhindar dari tindakan kejahatan seperti pembunuhan,perampokan.
Ini Cara Cerdas Agar Rumah Anda Terlewat Dari Operasi Maling
Anda juga dapat menerapkan sistem keamanan rumah anda dengan ketat sehingga maling tidak ada kesempatan untuk melakukan tindakan kejahatan nya. Namun apakah yang harus kita lakukan agar rumah anda terhindar dari maling ,berikut adalah beberapa trik agar rumah anda dapat terhindar dari maling:
1.Pasang Kamera Keamanan
Upaya yang ahrus dilakukan agar rumah anda dapat terhindar dair maling ialah menambahkan sistem keamanan rumah anda seperti alarm ataupun kamera CCTV yang bisa kamu bpantau dimanapun kamu berada.
CCTV lah yang merupakan solusi keamanan rumah dengan kamera pengawasnya bisa menggalkan aksi perampokan. Anda juga harus menggunakan CCTV dengan fitur keamanan yang canggih agar dapat mendeteksi sensor gerakan,suara dan penglihatan malam.
2.Memiliki Kunci Ganda
maling pastinya memiliki berbagai macam cara untuk melakukan aksi kejahatan nya. Saat anda mengunci pinti dan jendela saja belum tentu sepenuhnya aman dari maling. Anda haru memiliki tambahan kunci pengamanan untuk rumah anda.
3.Memanipulasi Agar Rumah Tidak Terlihat Kosong
Maling akan mengincar rumah-rumah tidak berpenghuni. Dan maling tidak akan sulit apabila rumah yang diincar terasa ramai. Anda bisa memanipulasi maling agar seakan-akan rumah itu ada banyak penghuninya dengan contoh anda bisa meletakan banyak sendal didepan pintu-pintu rumah. Atau jika anda bepergian keluar kota sampai beberapa hari anda juga bisa menyalakan lampu agar membuat rumah seakan-akan berpenghuni sehingga rumah kamu tidak menjadi target operasi simaling.
4.Gunakan Gorden Tebal
Agar memastikan rumah anda lebih aman. Anda bisa memastikan semua jendela dan gordennya tertutup rapat disetiap jendela rumah. Anda bisa menggunakan gorden yang tebal dan tidak tembus pandang sehingga dia tidak bisa melihat kondisi didalam rumah melalui jendela karena tebal dan tidak tembus pandang.
5. Tambahkan Lampu
Maling juga mencari target operasi yang rumah nya gelap sehingga dengan mudah untuk melakukan aksi kejahatannya agar tidak kelihatan. Sehingga anda bisa menambahkan lampu disekeliling rumah mu agar maling akan berpikir ulang untuk melakukan kejahatan nya.
6.Meminta Bantuan Satpam dan Tetangga
Anda juga bisa memastikan keamanan rumah anda dengan bantuan orang sekitar anda. Mintalah tetangga terdekat anda ataupun satpam perumah anda untuk memantau rumah anda saat anda meninggalkan rumah. Anda juga harus akrab dengan orang sekitar anda sehingga lingkungan rumah anda menjadi lebih aman dan damai.
7.Memeriksa Ruangan Sebelum Bepergian
Manusia masih sering lupa agar lebih memastikan rumag anda aman,hendaknya sebelum pergi anda memeriksa seluruh ruangan rumah anda sebelum anda bepergian. Pastikan anda sudah mengunci pintu dengan benar dan menutup seluruh gorden jendela seluruhnya.